Wednesday, September 11, 2013

Nilai Gizi Dan Manfaat Daun Singkong





Kali ini saya akan berbagi  lagi tentang ilmu kesehatan yaitu tentang Kandungan Gizi Dan Manfaat Daun Singkong Yang Jarang Diketahui Orang. Bagi yang sudah penasaran silahkan di simak sob.

Singkong merupakan dari jenis keluarga tanaman Euphorbiaceae, singkong biasanya dimanfaatkan bukan hanya buahnya saja, namun daunnya juga bisa kita manfaatkan untuk sayuran, buah singkong merupakan salah satu buah-buahan yang menjadi makanan pokok bagi sebagian daerah.

Kandungan Gizi Daun Singkong - Cassava Leaves
Melayani Ukuran 100 gr (100 g)


Jumlah per Porsi
Kalori 37dari Lemak 1.80

% Nilai harian*
Total Lemak 0.20 g0.3 %
  Lemak Jenuh 0.000 g0.0 %
Kolesterol 0 mg0.0 %
Sodium 11 mg0.5 %
Total Karbohidrat 7.30 g2.4 %
  Diet Serat 0.6 g2.4 %
Protein 3.70 g7.4 %

  Vitamin C55.0 %
  Vitamin B1 Thiamin6.0 %
  Vitamin B2 Riboflavin11.2 %
  Vitamin B3 Niasin4.5 %
  Vitamin B5 Asam Pantotenat acid2.5 %
  Vitamin B627.0 %
  Kalsium21.1 %
  Besi17.2 %
  Kalium15.7 %
  Fosfor7.2 %
  Magnesium15.5 %
  Seng2.7 %
  Tembaga9.5 %
  Mangan6.0 %
  C Sistein6.1 %
  F Fenilalanin19.2 %
  I Isoleusin12.5 %
  K Lisin8.2 %
  L Leusin11.2 %
  M Metionin9.7 %
  T Treonin12.4 %
  Tirosin13.3 %
  V Valin10.8 %
  W Triptofan8.6 %
* Nilai Persen harian berdasarkan diet 2.000 kalori. Nilai harian Anda mungkin lebih tinggi atau lebih rendah tergantung pada kebutuhan kalori Anda.
Jumlah total lemakKurang dari 65g
Lemak jenuhKurang dari 20g
KolesterolKurang dari 300mg
SodiumKurang dari 2,400mg
Jumlah Karbohidrat300g
Diet Serat25g


1.Obat untuk sakit kepala
  • Siapkan beberapa lembar daun singkong atau pucuk ubi yang masih segar.
  • Cuci sampai bersih daun singkong yang sudah kita siapkan tersebut.
  • Haluskan daun singkong yang sudah kita siapkan tersebut, dengan cara ditumbuk.
  • Kompres atau tempelkan kebagian kepala kita yang sedang sakit.
  • Lakukan pengobatan tersebut setiap hari selama rasa sakit kepala masih belum sembuh.
2.  Obat untuk rematik
  • Siapkan daun singkong yang masih segar kurang lebih 5 lembar.
  • Jahe merah 15 gram.
  • Kapur sirih secukupnya.
  • Haluskan kesemua ramuan tersebut dengan cara ditumbuk ataupun diblender, dan jangan lupa dicampur dengan sedikit air.
  • Oleskan ramuan tersebut kebagian tubuh kita yang sakit terkena rematik tersebut.
3. Obat untuk diare
  • Siapkan seikat daun singkong yang masih.
  • Cuci sampai bersih daun singkong tersebut.
  • Rebus daun singkong tersebut diair dengan air 900cc, sampai airnya berkurang menjadi 450cc.
  • Saring ambil airnya.
  • Bagi air ramuan tersebut menjadi dua bagian dan minum dua kali sehari pagi dan malam. 
Okeh sekian sobat, semoga bermanfaat .. 

No comments:

Post a Comment